Cara Setting All In Seo Pack Wordpress


Cara Setting All In Seo Pack Wordpress - Kali ini Jasa Seo Penyok akan membagikan sedikit Tips tentang menggunakan Plugins Wordpress yang benar dari All In Seo Pack agar bisa di sukai oleh sang penguasa jagad di dunia maya ataupun Internet.

Sebelum anda menyetting dan mengatur Plugins tersebut, anda harusnya Install Plugins All In Seo Pack di website wordpress anda dulu, dan jika installnya sudah berhasil, maka silahkan langsung buka Plugins All In Seo Pack dan atur sesuai ke inginan anda, akan tetapi harus sesuai tema dari pembahasan situs kita sendiri.

BERIKUT ULASANNYA YANG BISA ANDA TERAPKAN DISITUS WORDPRESS ANDA SENDIRI:

1. Pertama-tama anda atur di General Setting All In Seo dan Centang di bagian Canonical URLs dan pilih Disabled untuk Use Original Title seperti contoh gambar di bawah ini.

Plugins Wordpress

2. Isi data lengkap di pengaturan HOME TITLE, HOME DESCRIPTION dan HOME KEYWORDS yang nantinya anda bidik untuk pencarian di Serp Google.
  • Home Title - Isikan home title atau bisa juga di sebut Judul Blog Kita, namun jangan asal tulis aja, karena judul tersebut yang nantinya akan di Index oleh mesin pencarian seperti GOOGLE, YAHOO, maupun BING. Untuk menulisnya terserah anda, akan tetapi harus mengandung Kata Kunci yang kita bidik, dan buat title tersebut maksimal 11 kata dan 70 karakter, itu yang paling bagus, karena kalau terlalu panjang kurang baik bagi website Seo kita.
  • Home Description - Kalau yang satu ini, isikan Deskripsi yang mengandung kata kunci di awalan kata, cukup isi maksimal 160 karakter.
  • Home Keywords - adalah kata kunci pendukung dari sebuah website di pencarian, anda harus isikan keywords sesuai apa yang anda inginkan dan pisahkan juga dengan koma. Contohnya seperti gambar yang kami bagikan di bawah ini.


3. Centang di bagian Use Keywords pilih Enabled, centang juga di bagian Use Tag for META Keywords dan Dinamically Generate Keywords for Post Page, lihat gambar di bawah ini.


4. Pilih Enabled juga di bagian Seo for Custom Post Types dan Enable Advanced Options, centang juga di bagian Seo on only these post types pilih Post dan Pages seperti gambar di bawah ini.


5. Atur juga di Title Setting, ganti dengan karakter seperti contoh gambar di bawah.


6. Setting Webmaster Verification dari Google Webmaster Tool dan Bing Webmastertool dan juga isikan GOOGLE PLUS anda seperti contoh gambar di bawah ini.


7. Atur di bagian Noindex Settings dan centang seperti yang kami contohkan gambar di bawah ini.


8. Terahir jika anda Update Artikel Baru, maka sebaiknya anda isikan juga di TITLE, DESCRIPTION, dan KEYWORDS untuk artikel terbaru anda, biasanya di kolom paling bawah.

Demikian ulasan yang bisa kami sampaikan untuk anda semua yang baru belajar membangun sebuah website dan semoga bisa bermanfaat bagi kita semua, dan kita ketemu di kesempatan berikutnya. TERIMA KASIH.

Cara Setting All In Seo Pack Wordpress Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar

Sorry yang mau komentar harusnya yang sopan dan sesuai materi dari pembahasan. Trims by.. Seo Penyok